Senin, 31 Januari 2011

Instalasi Hackintosh Snow Leopard by Hazard 10.6.2 pada Asus K40IN

Sekian lama menunggu untuk mencoba sistem operasi hasil hacking Mac OS X ini, akhirnya pada akhir Januari lalu saya berhasil memasangkannya di Asus K40IN saya. Beberapa referensi seperti blog dari mas Yuanlukito, forum InsanelyMac, OSX86 Project, Mac Inul Indonesia dan lain-lainnya sering saya baca dan pahami karena proses yang dilakukan untuk instalasi sangat berbeda dengan OS Linux maupun Windows.

Hal pertama yang diperlukan untuk menginstallnya adalah:

1. Siapkan sebuah partisi primary (minimal 10 GB)
2. Siapkan DVD Mac OS X Snow Leopard by Hazard 10.6.2 (silahkan googling untuk mencari iso-nya)
3. EmpireEFI (Tidak mutlak karena saya coba di Asus K40IN, DVD SL by Hazard bisa booting tanpa EFI)
4. Masukkan CD EmpireEFI (anda bisa mencari iso-nya di forum InsanelyMac dan dari googling)
5. Jika ada perintah memasukkan DVD Mac OS X, keluarkan CD EmpireEFI dan masukkan DVD SL
6. Perhatikan dilayar. Jika muncul boot, segera tekan F8 dan lakukan booting dengan opsi: -v cpus=1
7. Tunggu beberapa saat sampai SL terload sempurna sampai muncul pilihan Bahasa. Tekan tombol next
8. Tunggu sampai window instalasi muncul
9. Klik Utility --> Disk Utility --> Pilih partisi --> Jadikan sbg MacOSX Extended Journaled dan Erase
10. Klik next
11. Pilih Customize:

10.6.2 Combo Update
Bootloader ChameleonRC3 PC EFI 10.5
Graphics -> NVEnabler
Network -> AtherosFix
Audio -> ALC662
Laptop -> Apple ACPI Battery Manager
Laptop -> Function Flip
Laptop -> Voodoo Battery
Laptop -> Voodoo Monitor
Laptop -> Voodoo Power
Laptop -> Voodoo PS2 Trackpad
System -> Elliot Force Legacy RTC
System -> AHCI SATA Fix
System -> SMBIOS Resolver
System -> UUID
Additional Fonts
X11 User
Rosetta
Quicktime

12. Lanjutkan dengan mengklik install dan skip jika ada suruhan check disc
13. Tunggu kira-kira 20 menitan (tergantung kualitas optik)
14. Restart

Selamat! Jika langkah anda benar, anda akan sukses bertemu dengan desktop Mac OS X Snow Leopard. Jangan panik jika anda sebelumnya punya OS lain di laptop anda. Untuk Windows, biasanya Snow Leopard akan langsung mengenalinya. Tapi jika linux, perlu perhatian khusus karena tidak bisa dibaca. Untuk kasus di laptop saya, permasalahan ini bisa saya atasi dengan merecover grub dari Ubuntu dan melakukan update-grub. Dan voila!! Mac OS X Snow Leopard terdeteksi! Baik dalam mode 32 bit dan 64 bit.
Sebagai catatan, Hackintosh Snow Leopard ini saya instal di partisi MBR.


Solusi Untuk Sound yang Pecah

Selanjutnya adalah melakukan perbaikan terhadap kualitas suara speaker yg dihasilkan si Macan Tutul Salju ini. Keluaran sound pecah dan seperti tape rusak :P. Jangan panik! Semua ada solusinya. Anda tinggal mengcopy file AsusK50IN.kext dan HDAEnabler.kext yang sudah dimodifikasi ke directory /Extra/Extensions
File AsusK50IN.kext bisa didapat disini
File HDAEnabler.kext bisa didapat disini

Serta tambahkan file AppleHDA.kext ke direktori /System/Library/Extensions. File AppleHDA.kext bisa didapatkan disini
Serta tambahkan file DSDT.aml ke direktori root. DSDT.aml bisa didapatkan disini
Kemudian jalankan Kext Utility, dari menu Application --> Kext Utility masukkan password root. Tunggu beberapa saat, jika sudah selesai silahkan direstart. Jangan lupa berdoa :D
Ingat untuk mengextract terlebih dahulu file2 tsb menjadi ekstensi *.kext!!!


Solusi Wireless Atheros 9285

Satu yang menjadi permasalahan klasik adalah tidak dapat digunakannya wireless Atheros kita pada Mac OS X ini. Tetapi jangan patah arang terlebih dahulu. Setelah berkelana sepanjang website, akhirnya saya bisa menemukan solusi untuk mengatasi wireless ini. Solusi tersebut saya dapat setelah mengunjungi website www.kexts.com dimana diwebsite tersebut tersedia banyak driver-driver customize hasil hacking dari pakar-pakar Hackintosh. Terima kasih kepada siapapun yang mengupload kext tersebut sehingga laptop Asus K40IN saya bisa dipakai tanpa tergantung kepada kabel UTP lagi.
Solusinya simpel. Anda hanya perlu mendownload kext IO80211Family.kext darisini
Extract dan taruhlah file tersebut pada direktori /S/L/E
Jalankan kext utility dan restart. Jika anda beruntung, maka wireless sekarang bisa dipakai :D

Selamat Mencoba :D



10 komentar:

  1. ngedonlot dimana dipidinya? (ninja)

    BalasHapus
  2. @itachi ngedonlot di hotfile bro (okok) di mediafire ada *recomended jika koneksi sux*

    @cidtux (okok) biar tidak jadi pelupa bro

    BalasHapus
  3. (okok) iseng2 bro daripada punya dipidinya tp ga kepake (haha)

    BalasHapus
  4. mau tanya kenapa waktu di shutdown power saya masih hidup ya

    BalasHapus
  5. utk masalah itu, saya pernah baca di sebuah forum Mac.. ada kext yg dihapus.. coba baca2 juga blog dari mas yuanlukito ya disni: yuanlukito.wordpress.com (cari dibagian komentar)
    selain itu, coba juga browsing ke forum2 Mac.. jujur, saya jg baru2 dalam Mac.. jdi harap maklum :D msh perlu belajar bnyak

    BalasHapus
  6. bisa gg nih update ke 10.6.7 langsung dari internet?
    trs kalo misal kernel panic apa harus di boot ulang?

    BalasHapus
  7. kalo update nanti kena panic .. kalo update itu khusus CD yg original ... nanti nggk bisa booting



    www.hackinmac2.blogspot.com

    BalasHapus
  8. iya.. jgn diupdate online.. aq sudah pengalaman dengan kernel panic.. mungkin bisa dicoba utk mencari2 artikel yg lebih bnyak.. setahuku tinggal hapus SleepEnabler.kext dan jalankan kext-utility mungkin bsa membantu. Tapi ini masih belum saya coba krn kurangnya waktu utk ngoprek 3 OS (linux,Mac,FreeBSD) dilaptop ini

    BalasHapus